Follow Us

Perbedaan OPPO Reno 8 5G dan Reno 7 5G, Ada Banyak Teknologi Baru

Ida Bagus Artha Kusuma - Jumat, 19 Agustus 2022 | 19:22
OPPO Reno8 5G membawa beberapa perbedaan dibandingkan Reno7 5G dengan penambahan sejumlah teknologi
bagus

OPPO Reno8 5G membawa beberapa perbedaan dibandingkan Reno7 5G dengan penambahan sejumlah teknologi

Nextren.com - Jika dilihat garisnya, HP terbaru OPPO Reno 8 5G merupakan suksesor dari OPPO Reno 7 5G yang sudah diperkenalkan beberapa bulan lalu.

Tidak hanya sekedar baru, OPPO memperkenalkan beberapa penambahan spesifikasi, fitur, dan tampilan di perangkat Reno 8 5G kepada konsumen Indonesia.

Lalu apa saja perbedaan antara OPPO Reno8 5G dengan pendahulunya Reno 7 5G dari segala aspek.

Peningkatan Performa 42%

Dari segi performa, Reno 8 5G mendapatkan upgrade yang cukup signifikan dengan chipset baru yaitu Mediatek Dimensity 1300 5G.

Jika dibandingkan dengan Reno 7 5G yang menggunakan Mediatek Dimensity 700, terdapat perbedaan performa yang cukup signifikan.

Dalam pengujian sintetis dengan Benchmark AnTuTu, OPPO Reno 8 5G dapat mencetak skor 616403 dibandingkan Reno7 5G yang bisa mencetak skor 431519.

Perbedaan Performa OPPO Reno7 5G (kiri) dan OPPO Reno8 5G (kanan)
bagus

Perbedaan Performa OPPO Reno7 5G (kiri) dan OPPO Reno8 5G (kanan)

Terjadi peningkatan performa sekitar 42% antara OPPO Reno 7 5G ke OPPO Reno 8 5G.

Perbedaan ini tentu saja memiliki pengaruh pada pemakain sehari-hari terutama pada skenario pemakaian bermain game.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest