Laporan Wartawan NexTren, David Novan Buana
NexTren.com – Perkembangan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) saat ini mulai menunjukkan kecepatan yang menakjubkan.
Salah satunya adalah usaha peneliti untuk membuat AI yang bisa mengenali obyek hanya dengan penjelasan berupa kata-kata saja.
Melalui proses pembelajaran mesin atau machine learning, peneliti merancang mesin yang bisa melakukan proses pemilahan obyek berdasarkan kata-kata tersebut.
Tentu saja hal ini belum pernah ada sebelumnya.
Baca Juga : Spesifikasi Xiaomi Mi 8 Youth Edition Bocor, Bawa Layar dan Chipset Monster
Soalnya, pengenalan perkataan modern masih canggung, dan perlu kalimat yang panjang untuk mesin mengerti maksud perkataanmu.
Oleh karena itu, peneliti membuat mesin ini dengan cara mengajarinya mengenali kata seperti ketika mengajari anak kecil.
Misalnya, peneliti berkata untuk menunjukkan baju biru dari dalam gambar, maka mesin tersebut akan langsung memberikan highlight baju biru yang dimaksudkan.
Hal ini tentu saja merupakan terobosan besar, karena artinya AI sudah masuh ke dalam tahap pengenalan bahasa dan memilahnya menjadi proses pemikiran.
Baca Juga : Machine Learning Menjadi Penemuan yang Mengubah Dunia Setelah Internet
Untuk membangun mesin tersebut, peneliti memulainya dengan proses yang sudah ada, yaitu menggunakan dua jaringan neural yang memproses spektogram audio dan gambar.