Follow Us

Ada Robot Pelayan Yang Canggih di Pizza Hut Jakarta, Bisa Nyanyi Loh

Wahyu Subyanto - Jumat, 23 Februari 2018 | 16:20
Robot PizzaHut  - Sammy Sally
Amanda

Robot PizzaHut - Sammy Sally

Laporan wartawan Nextren, Wahyu S.Nextren.grid.id - Pizza Hut dikenal luas di Indonesia sebagai salah satu restoran favorit di Indonesia.Pizza Hut yang berdiri pada tahun 1958, dan kini Pizza Hut telah tumbuh menjadi jaringan restoran pizza terbesar di dunia yang tersebar di lebih dari 97 negara. Di Indonesia sendiri, Pizza Hut pertama kali berdiri pada tahun 1984, dan hingga saat ini, Pizza Hut telah mempunyai 234 restoran yang tersebar di 54 kota di Indonesia, dari Aceh hingga Abepura.Pizza Hut Indonesia baru saja memperkenalkan anggota keluarga terbarunya, yaitu Sammy dan Sally.

(BACA : Laptop 5G Bakal Diproduksi Intel Bersama 4 Perusahaan Besar Ini )Itu adalah dua robot pintar yang akan menciptakan pengalaman unik dan menyenangkan bagi para pengunjung restoran Pizza Hut. Sammy dan Sally ini dilengkapi dengan teknologi canggih sehingga mampi berinteraksi dengan para pengunjung, seperti bernyanyi, menari dan bermain games.

Kehadiran dua robot ini diharapkan dapat menambah keceriaan para pengunjung sambil mereka menikmati hidangan lezat dari Pizza Hut.Sammy & Sally akan hadir di beberapa restoran Pizza Hut di Jabodetabek.

Bagi para pelanggan yang ingin bertemu dengan Sammy dan Sally, dapat memantau akun social media Pizza Hut Indonesia untuk mengetahui lokasi keberadaan dua robot canggih ini.

Selain itu, Pizza Hut baru saja meluncurkan pilihan menu pizza dan topping terbaru yang diberi nama Black Pizza Meat Monsta.

PizzaHut Robot  Sammy Sally
Amanda

PizzaHut Robot Sammy Sally

(BACA : Perbandingan Oppo A83 dan Xiaomi Redmi 5 Plus, Pilih Mana Ya? )

Sesuai namanya, ini adalah pizza berwarna hitam dan daging yang lebih besar dan lebih banyak.Kali ini Pizza Hut merilis Black Pizza dengan dua jenis pinggiran, yaitu Black Pan Pizza yang berupa roti berwarna hitam tebal. (*)

Menu baru PizzaHut BlackPizza
Amanda

Menu baru PizzaHut BlackPizza

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest