Follow Us

ASUS Hadirkan Laptop Konten Kreator Tapi Ringan, Zenbook 14 Pro OLED

Ida Bagus Artha Kusuma - Senin, 27 November 2023 | 20:15
ASUS memperkenalkan Zenbook 14 Pro OLED, laptop untuk kreator dengan RTX 4070 dan bobot yang ringan

ASUS memperkenalkan Zenbook 14 Pro OLED, laptop untuk kreator dengan RTX 4070 dan bobot yang ringan

Baca Juga: Zenbook 14 Pro Duo OLED, Generasi Terbaru Laptop Dua Layar Dari ASUS

Selain performa yang powerful, Zenbook Pro 14 OLED juga menawarkan fitur khusus untuk mendukung kreativitas.

ASUS DialPad, yang kini telah diperbarui, hadir sebagai alat bantu para konten kreator agar dapat berkarya lebih produktif dan tanpa batas.

ASUS DialPad

ASUS DialPad

Laptop ini juga dilengkapi dengan teknologi pendinginan khusus, ASUS IceCool Pro, yang menjamin performa maksimal tanpa mengorbankan kestabilan sistem.

Layar ASUS Lumina OLED pada Zenbook Pro 14 OLED tidak hanya menghadirkan kualitas visual terbaik, tetapi juga menawarkan fleksibilitas dengan pengaturan warna yang dapat diubah sesuai kebutuhan pengguna.

Fitur-fitur seperti pixel refresh dan pixel shift membantu mengurangi risiko efek burn-in pada layar, memberikan ketenangan pikiran bagi pengguna.

Tidak hanya pada sektor visual, Zenbook Pro 14 OLED juga memberikan pengalaman audio terbaik.

Sistem audio yang telah disertifikasi Harman Kardon, diperkuat oleh teknologi Smart AMP, serta dukungan Dolby Atmos, memberikan kualitas suara yang mendalam dan jernih.

ASUS AI noise-cancelling juga turut memastikan kualitas audio yang optimal, bahkan dalam kondisi lingkungan yang bising.

Dengan berbagai konektivitas termasuk port Thunderbolt 4 USB-C, HDMI 2.1, USB 3.2 Gen 2 Type-C dan Type-A, SD card reader, serta combo audio jack, Zenbook Pro 14 OLED memastikan pengguna dapat terhubung dengan perangkat eksternal dengan mudah.

Laptop ini juga dilengkapi dengan kamera IR FHD untuk sistem pemindai wajah Windows Hello, serta keyboard ASUS ErgoSense untuk pengalaman mengetik yang lebih nyaman.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular