Nextren.com - Pada awal bulan ini Elon Musk mengunci akun Twitter nya menjadi pribadi untuk menguji fitur jumlah view tweet atau jumlah penayangan tweet.
Elon Musk hendak menguji apakah akun Twitter yang dikunci mendapatkan lebih banyak jumlah penayangan tweet.
Melihat hal tersebut, banyak yang bertanya, mengapa Elon Musk tidak bertanya saja pada teknisi Twitter bagaimana platform tersebut berkerja.
Setelah banyak yang menanyakan hal tersebut terdapat laporan yang mengatakan bahwa Elon Musk sebelumnya telah bertemu dengan teknisi Twitter.
Dilansir dari Arstechnica, dalam pertemuan tersebut Elon Musk bertanya mengapa akunnnya yang memiliki lebih dari 100 juta followers hanya mendapat jumlah penayangan puluhan ribu saja.
Namun ternyata dalam pertemuan tersebut Elon Musk justru memecat teknisi Twitter tersebut, saat teknisi hendak memberikan penjelasan alternatif mengapa jumlah penayangan tweet bisa turun.
Baca Juga: Twitter Blue Kurang Laku, Pelanggannya Di AS hanya 180 ribu orang
Teknisi tersebut menjelaskan bahwa penurunan jumlah penayangan tweet Elon Musk disebabkan minat publik yang memudar pada Elon Musk sendiri.
Saat itu teknisi tersebut menjelaskan dengan data-data internal Twitter yang disesuaikan dengan data dari Google Trends dan Platformer.
Selain itu, teknisi Twiter juga memberikan data dari hasil penyelidikan yang menyatakan bahwa tidak ada bias algoritme terhadap CEO Twitter tersebut.
Namun dari semua data serta penjelasan yang diberikan teknisi Twitter tersebut tidak ada satu pun yang memuaskan salah satu orang terkaya di dunia tersebut.