Follow Us

Tips Bikin Video Stabil di Smartphone ala Konten Kreator Urrofi, Dijamin Aesthetic!

Dok Grid - Kamis, 13 Juni 2024 | 15:04
Tips bikin video stabil di smartphone ala Urrofi
Nextren

Tips bikin video stabil di smartphone ala Urrofi

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Produksi konten video lewat smartphone mulai menjadi tren baru bagi para kreator karena menawarkan fleksibilitas dibanding kamera profesional.

Namun kendala yang terjadi pada saat membuat konten video di smartphone ialah stabilitas perekaman.

Sebagai solusi, Urrofi yang merupakan salah satu konten kreator populer Tanah Air pun membagikan tips bikin video stabil di smartphone tanpa menggunakan perangkat tambahan.

Sebab menurutnya, stabilisasi pada hasil perekamanan video smartphone adalah sesuatu yang penting.

Baca Juga: Intip Teknologi Mediatek Helio G99, Chipset Dibalik Performa Poco M5

Ia beralasan bahwa stabilisasi juga dapat mempengaruhi ketertarikan konsumen untuk bisa stay menonton video.

"Jadi penting banget kalau kita pengen rekam video pakai HP untuk stay stable," ucap Urrofi.

Lebih lanjut, ia pun menuturkan bahwa stabilisasi video bisa didapatkan dari sebuah smartphone yang sudah dilengkapi dengan teknologi OIS (Optical Image Stabilization).

Urrofi juga menyebut salah satu seri smartphone yang sudah dibekali dengan teknologi OIS ialah POCO M5s.

"Dan itu (stabilisasi video) sudah ditunjang sama fitur dari POCO M5s yaitu OIS-nya biar hasilnya lebih stabil," tuturnya.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest