Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - POCO M5s memutuskan untuk hilangkan charger dari kotak pembelian.
Dengan begitu, konsumen yang ingin menggunakan POCO M5s dipastikan bakal merogoh kocek lagi untuk membeli adapter charger secara terpisah.
Hal itu pun sudah dikonfirmasi oleh perusahaan pada acara peluncuran POCO M5s dan POCO M5, Selasa (8/11).
Namun menariknya, alasan POCO untuk tidak menyematkan adapter charger pada POCO M5s berbeda dari sejumlah brand yang telah melakukan langkah serupa.
Baca Juga: Review POCO M5, Pas Buat Pelajar yang Mau Jadi Pro Player E-Sport
Seperti yang kita tahu, beberapa merek dagang smartphone menyebut bahwa hilangnya charger dari kotak pembelian karena untuk mengurangi limbah elektronik.
Tapi, POCO tidak menjadikan isu lingkungan sebagai alasan ketidakhadiran charger pada kotak pembelian POCO M5s.
Pihak perusahaan menyebut kalau tidak adanya adapter charger di boks POCO M5s sebagai salah satu bentuk penawaran opsi.
"Sebenernya sudah dijelaskan, kita memberikan opsi," ucap Head of Marketing POCO Indonesia, Andi Renreng.
Ia juga menuturkan kalau skema tersebut adalah salah satu cara POCO untuk bisa menepati janji kepada konsumen.