Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Apex Legends Mobile Laku Keras, Jadi Game yang Paling Banyak Diunduh Pengguna iOS di 60 Negara

Martinus Aditama - Rabu, 25 Mei 2022 | 10:30
Apex Legends Mobile
Respawn Entertainment

Apex Legends Mobile

Nextren.com -Apex Legends Mobile menjadi salah satu game yang paling ditunggu oleh pengguna iOS dan Android tahun ini.

Setelah melalui masa uji coba yang panjang, akhirnyagame mobile anyar ini resmi diluncurkan.

Apex Legends Mobile secara resmi meluncuruntuk pengguna umum pada tanggal 17 Mei 2022 lalu.

Peluncuran ini sendiri dikonfirmasilangsung oleh Electronic Arts (EA) selaku pihak penerbit game Apex Legends Mobile.

Baca Juga: Apex Legends Mobile Meluncur 17 Mei, EA Janjikan Skin dan Item Gratis!

Perlu diketahui bahwa tidak ada fitur cross-play antara Apex Legends Mobile dengan Apex Legends versi PC maupun konsol.

Hal ini dikarenakan Apex Legends Mobile menyuguhkan pengalaman berbeda.

Beberapa diantaranya adalah perbedaan pada variasi kontrol, konten, fitur sosial, dan mode permainan yang disesuaikan untuk perangkat mobile.

Sementara itu, beberapa hari setelah dirilis, Apex Legends Mobile berhasil memecahkan rekor baru.

Menurut laporanSensor Tower (dilansir via PocketGamer), Apex Legends Mobile menjadi game yang paling banyak diunduh pengguna iOS sejak pertama kali rilis. Selengkapnya dapat dibaca di halaman kedua.

Apex Legends Mobile sendiri dilaporkan menjadi game teratas yang diunduh pengguna iOS di 60 negara.

Diantara 60 negara tersebut, terdapat negara-negara populer seperti Amerika Serikat, Britania Raya, Jepang, Jerman, dan India.

Selain itu, Apex Legends Mobile berhasil meraih predikat 10 besar game yang paling banyak diunduh di App Store di 89 negara.

Baca Juga: Inilah Spek Minimal iPhone Buat Main Apex Legends Mobile, iPhone Lama Kuat?

Lebih lanjut, Apex Legends Mobile turut memecahkan rekor sebagai aplikasi yang paling banyak diunduh di 28 negara, termasuk di pasar Jepang dan Amerika Serikat.

Game baru ini juga menjadi top 10 aplikasi terbanyak diunduh di 65 negara di dunia.

Secara spesifik, Sensor Tower turut melakukan analisa terhadap versi lokal Apex Legends Mobile yang dirilis di Hong Kong dan Macau.

Hasilnya, game bergenre Battle Royale ini suksesmenempati posisi teratas sebagai aplikasi yang paling banyak diunduh pengguna iPhone pada hari perilisannya.

Kedepannya, bukan tidak mungkin game Apex Legends Mobile akan semakin laku diunduh para pengguna perangkat berbasis iOS dan Android. (*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x