Follow Us

Paper Tech Master Design realme GT 2 Pro Akan Dipakai di Seri Berikutnya? Ini Jawabannya

Fahmi Bagas - Rabu, 23 Maret 2022 | 09:01
kotak kemasan realme GT 2 Pro
bagus

kotak kemasan realme GT 2 Pro

Palson pun menegaskan bahwa tema eco-friendly yang ada di realme GT 2 Pro akan menjadi komitmen perusahaan untuk masa mendatang.

Namun ia juga menjelaskan bahwa penggunaan Paper Tech Master Design di seri HP realme berikutnya masih hanya sebatas kemungkinan.

Desain realme GT 2 Pro yang dibuat oleh seorang seniman bernama Naoto Fukusawa.
realme

Desain realme GT 2 Pro yang dibuat oleh seorang seniman bernama Naoto Fukusawa.

"Mungkin ke depannya itu (Paper Tech Master Design)," ucapnya saat menghadiri konferensi pers virtual, Selasa (22/3) sore.

"Kalau pun desain ini (Paper Tech Master Design) gak kita bawa, kita akan mencoba untuk membuat inovasi baru lagi yang ramah lingkungan," tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama pun dijelaskan alasan realme hanya memboyong satu varian warna realme GT 2 Pro yang menggunakan Paper Tech Master Design ke Indonesia.

"Kita kan membawa tema yang eco-friendly, dan kita juga sudah sempat lakukan polling ke realme fans," ucap Palson.

Ia mengaku kalau banyak dari para penggemar realme yang lebih menyukai warna putih.

Baca Juga: Inilah Isi Kotak realme GT 2 Pro dengan Konsep Yang Ramah Lingkungan

Oleh karenanya, realme memutuskan hanya memboyong varian warna Paper White untuk realme GT 2 Pro yang menggunakan Paper Tech Master Design.

Namun ada pula warna lain yang bisa menjadi opsi konsumen yakni Steel Black.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest