Nextren.com - Samsung diketahui sering merilis berbagai macam serismartphone edisi spesial, yang mana biasanya ketika awal rilis harganya mahal sehingga banyak pengguna memilih untuk mencari harga HP Samsung bekas edisi khusus tersebut.
Salah satu smartphone edisi spesial yang banyak diincar oleh para pencari harga HP Samsung bekasGalaxy S6 Edge Iron Man.
Bertemakan sosok pahlawan legendaris besutan komik Marvel, smartphone jadul ini ternyata masih banyak dicari sampai saat ini.
Terutama lantaranharga HP Samsung bekas ini sekarang sudah terjangkau dan tidak semahal saat awal rilis.
Baca Juga: Harga HP Samsung Bekas ini Hanya Rp. 3 Jutaan, Memori Internal 512GB!
Pada saat awal dirilis, harga Samsung Galaxy S6 Edge edisi spesial Iron Man ini memilki bandrol harga yang cukup fantastis, yakni mencapai Rp. 40 jutaan.
Salah satu alasan mengapasmartphonejadul ini dulu dibandrol sangat tinggi lantaran Samsung hanya memproduksinyasecaraterbatas, yakni 1000 unit saja, plus karakter Iron Man yang saat itu sedang ada di puncak popularitasnya.
Tetapi kini, dengan bandrol harga yang sudah tidak semahal dahulu, pencari harga HP Samsung bekas dapat mendapatkan smartphone ini beserta segala macam spesifikasinya dengan lebih mudah.
Lalu, apa saja spesifikasi dari Samsung Galaxy S6 Edge edisi khusus Iron Man ini? Yuk lanjut ke halaman berikutnya.
Smartphone keluaran tahun 2015 yang termasuk kedalam salah satu daftar buruan terbanyak para pencari harga HP Samsung bekas ini memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan versi biasa dari SamsungGalaxy S6 Edge.
Sebagai contoh di bagian dapur pacu, yang mana Samsung menyematkan chipset Exynos 7420 Octa Core dengan RAM 3GB dan ROM 64GB.
Spesifikasi dapur pacu ini sama persis dengan apa yang ada di Samsung Galaxy S6 Edge versi biasa.