nextren.com - Dalam era digital yang semakin maju, traveling tidak hanya tentang mengunjungi tempat baru, tetapi juga bagaimana kita merencanakan, menavigasi, dan mengabadikan setiap momen dengan lebih cerdas dan praktis.
Samsung Galaxy S25 Series hadir sebagai jawaban atas kebutuhan para traveler modern dengan menyematkan teknologi kecerdasan buatan (AI) yang mampu membantu pengguna dalam setiap aspek perjalanan mereka.
Dengan inovasi terbaru, perangkat ini bukan sekadar smartphone, tetapi juga asisten perjalanan pribadi yang selalu siap membantu di setiap langkah.
AI yang Mempermudah Perencanaan Perjalanan
Salah satu tantangan terbesar dalam traveling adalah menyusun itinerary yang efisien dan tetap on-track dengan jadwal yang sudah dibuat.
Samsung menghadirkan Now Brief, fitur AI yang membantu pengguna dalam perencanaan perjalanan melalui pengingat otomatis yang dapat diatur dalam berbagai sesi.
Sesi ini mencakup Morning Brief, Midday Brief, dan Evening Brief.
Fitur ini menyajikan informasi cuaca, jadwal perjalanan, hingga kondisi lalu lintas secara real-time.
Lebih lanjut, Seamless Action Across Apps memungkinkan pengguna membuka dan mengoperasikan beberapa aplikasi secara bersamaan.
Misalnya, mencari tempat wisata di Google Maps sambil langsung menambahkan jadwalnya ke dalam kalender tanpa harus berpindah aplikasi secara manual.
Dengan fitur ini, perjalanan terasa lebih efisien dan minim kerepotan.