Nextren.com - Dunia digital memang cepat sekali muncul hal-hal baru, apalagi dipicu ole maraknya media sosial.
Ya, cara orang bergaul saat ini memang banyak terjadi di beragam aplikasi media sosial seperti Facebook, Instagram, Twitter dan yang terbaru adalahClubhouse.
Aplikasi media sosial Clubhouse ini segera menjadi populer dan menarik perhatian, berkatcara kerja dan cara pendaftarannya yang unik,
Beberapa waktu belakangan, Clubhouse menjadi salah satu media sosial baru yang hangat dibicarakan orang-orang.
Baca Juga: Cara Menggunakan Clubhouse, Aplikasi Media Sosial Berbasis Audio
Clubhouse merupakan aplikasi obrolan suara yang didirikan oleh Paul Davision dan Rohan Seth.
Aplikasi ini dikembangkan oleh perusahaan software Alpha Exploration Co dan dirilis pada Maret 2020 lalu.
Lewat aplikasi Clubhouse, pengguna bisa melakukan streaming audio, melakukan panggilan suara, hingga membuat acara dengan topik khusus yang dikemas mirip seperti podcast.
Sederhananya, Clubhouse merupakan platform untuk diskusi virtual dengan topik tertentu yang nantinya dapat disaksikan secara langsung oleh pengguna lainnya.
Tertarik ingin bergabung? Tunggu dulu.
Berikut ini adalah lima fakta tentang Clubhouse yang perlu kalian ketahui sebelum bisa menjajal aplikasi ini.
Yuk simak di halaman selanjutnya.