Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com- Selama masa pandemi, masyarakat diharuskan untuk menjaga kesehatan dengan mengarantina diri dari lingkungan.
Hal tersebut pun tentunya membuat sebagian perusahaan juga memperkerjakan karyawannya dari rumah.
Kendati demikian, ada salah satu pekerjaan yang mungkin tidak bisa ditinggalkan yaitu costumer service.
Seperti yang kita tahu, posisi costumer service penting untuk menyambung antara konsumen dengan layanan perusahaan.
Baca Juga: Uniphore, Aplikasi Percakapan Otomatis Ini Targetkan Asisten Digital ke Perusahaan Telko Indonesia
Namun di tengah perkembangan teknologi yang terus berlangsung, Uniphore memberikan solusi dengan adanya layanan CS digital yang disebut Conversational Service Automation (CSA) yang bergerak dengan platform AI.
Teknologi tersebut hadir untuk menghadirkan pengalaman di mana komputer bisa berinteraksi dengan manusia dengan cara menirukan suara manusia dalam otomatisasi komunikasi.
Mungkin ini memang mirip dengan apa yang dimiliki Google lewat Assistant dan Apple lewat Siri.
Baca Juga: Jovi, Asisten Pintar Berbasis AI di Vivo V19 Ingatkan Pengguna Agar Lebih Sehat Saat New Normal
Tapi Uniphore mengatakan kalau layanannya dimaksudkan untuk menyasar perusahaan-perusahaan besar seperti telko, bukan individu.