Nextren.com -Sudah belangsung dua bulan rilisnya Google Pixel 4 ini, akhirnya audio suara smartphone tersebut telah selesai direview oleh DxOMark.
Display layar Pixel 4 sempat masuk menjadi Best Smartphone Display Award dari Display Mate.
Layar smartphone tersebut ialah 5,7 inci AMOLED Full HD+, dan yang menjadi faktor pendukungnya ialah refresh rate yang ada di angka 90Hz.
Selain itu, spesifikasi kamera dari Google Pixel 4 ini, ialah dual kamera dengan 12MP sebagai kamera utama dan 16MP untuk kebutuhan telephoto. Bagian kamera depannya, ialah 8MP.
DxOMark juga pernah mereview kamera Pixel 4 ini dan mendapat skor 112 dan kamera selfie mendapat skor 92.
Baca Juga: Google Pixel 4 XL Dibongkar, Ternyata Soli Radar Berukuran Kecil!
Peforma dalam Pixel 4 juga cukup bagus karena sudah menggunakan Snapdragon 855 dan RAM 6GB.
Sayangnya baterai pada smartphone ini, hanya berkapasitas 2.800 mAh, namun mendukung fast charging sebesar 18W.
Untuk keseluruhan nilai Audio smartphone Google ini mendapat ranking 5 dengan skor 68 dibawah Asus ROG Phone 2 yang mempunyai skor 69.
Peringkat pertama didapatkan Huawei Mate 20 X dengan skor 75.