Follow Us

Hasil Legion of Champions Seri IV 2019 Day 2, Agak Mengecewakan

Kama - Sabtu, 14 Desember 2019 | 22:42
Legion of Champions Seri IV 2019 memasuki hari ke dua
Lenovo

Legion of Champions Seri IV 2019 memasuki hari ke dua

NexTren.com - Pertandingan menjelang tutup tahun terbesar di Asia Pasifik ini memasuki hari kedua.

Legion of Champions Seri IV 2019 persembahan dari Lenovo dan Intel diselenggarakan di Bangkok, Thailand.

Pertandingan yang mengusung game Player Unknown Battle Ground (PUBG) di PC ini digelar dari tanggal 13 sampai dengan 15 Desember 2019.

Perwakilan dari Indonesia adalah tim Aerowolf yang sebelumnya berhasil memenangkan penyisihan Grand Final Legion of Champions di Jakarta bulan November 2019 lalu.

Aerowolf yang terdiri dari Ridho Dwiki Sena (RDK), M. Rizqie Habibullah (Katou), Cahya Igustie Ragil (Exagon) dan Rizki Andikarama (Ikyyar) akan menghadapi tim juara dari negara-negara asal Asia Pasifik.

Baca Juga: Lenovo Legion of Champions IV 2019, Aerowolf Adu PUBG PC di Bangkok

Hari ini, 14 Desember 2019, turnamen tersebut memasuki hari kedua di mana tim asal Indonesia, Aerowolf Pro Player, berhasil berada di puncak klasemen sementara.

Namun, posisi teratas itu hanya bisa dipertahankan oleh Ikyyar dkk. hingga game ke sembilan saja.

Mereka terlihat kecewa dengan pencapaian hari ini karena hanya selisih 1 poin saja dari tim High Potential Gaming (HPG) asal Korea, mereka harus turun ke posisi 2 klasemen.

Berikut hasil klasemen sementara Legion of Champion Series IV di Bangkok, Thailand, hari kedua.

Hasil klasemen hari kedua Legion of Champion IV 2019 di Bangkok, Thailand.
GridGames

Hasil klasemen hari kedua Legion of Champion IV 2019 di Bangkok, Thailand.

Baca Juga: Hasil Legion of Champions Seri IV 2019 Day 1, Aerowolf Bertahan!

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest