Nextren.com - Ketika orang bertanya hape apa yang disarankan untuk harga Rp 1 jutaan, mungkin orang akan menyebut Xiaomi.
Apalagi sejak kemunculan Xiaomi Redmi 5A yang bikin heboh karena dijual di bawah Rp 1 juta, lewat beberapa kali flash sale yang selalu ludes secara cepat.
Di pasaran, harga Xiaomi Redmi 5A mencapai keseimbangan sekitar Rp 1,3 juta.
Memang agak sulit mendapatkan hape sekelas Redmi 5A di harga Rp 1 jutaan.
(BACA Xiaomi Redmi 5A Alami Kenaikan Harga, Apa Flash Sale Masih Diminati? )
Namun, kini ada pesaing baru yang sekelas baik harga maupun speknya, salah satunya Infinix Smart 2 .
Tampaknya, Infinix memakai strategi yang mirip dengan Xiaomi, yaitu harga terjangkau dengan spek bersaing.
Bahkan, Infinix Smart 2 menawarkan kualitas layar lebih tinggi dan kamera selfie yang bagus.
Desain
Desain Infinix Smart 2 memang sederhana, termasuk bahannya yang plastik biasa.
Tampilan utamanya berupa layar HD+ berukuran 5,45 inci resolusi 720 x 1440 piksel, dengan rasio layar 18: 9 yang kini sedang tren.
(BACA Cara Mudah Buka WhatsApp Saat Layar Terkunci, Jangan Ketinggalan Pesan Doi )