Laporan Wartawan NexTren, Husna Rahmayunita
NexTren.com – Instagram terus diminati masyarakat dari semua kalangan.
Aplikasi tersebut pun makin popular berkat fitur Insta Story.
Banyak orang yang kemudian memilih mengunggah sesuatu lewat Insta Story dari pada laman profil.
Entah itu kegiatan postingan tentang kegiatan sehari-hari atau urusan bisnis.
(BACA:Spesifikasi Umidigi Z2, Hape Mirip iPhone X dengan 4 Lensa Kamera)
Pantas, jika perusahaan fokus untuk memperbarui fitur yang ada di Insta Story.
Fitur yang masih hangat yaitu polling lewat slide emoticon.
Berbeda dengan polling angkas sebelumnya, lewat slide emoticon pengguna akan memperoleh nilai berdasarkan emoji.
Followers pun tinggal menggeser emoji yang disediakan untuk memberikan penilaian.
(BACA:Harga Xiaomi Mi 8 Muncul di Online, Masuk Akal dan Bisa Dipercaya?)
Sebagai catatan, slide emoticon hadir dalam Instagram versi baru.