Baca Juga: Sony Hadirkan 3 Mircophone Wireless Berukuran Ringkas & Ringan
Sony menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan dengan menggunakan bahan daur ulang dalam pembuatan bodi kamera ZV-E10 II, termasuk penggunaan SORPLAS™, sebuah plastik daur ulang milik Sony.
Kemasan kamera ini juga terbuat dari bahan daur ulang, seperti bambu dan serat tebu, yang mendukung upaya pengurangan dampak lingkungan.
Sony ZV-E10 II saat ini sudah bisa dipesan di Indonesia dengan harga Rp 16.999.000 untuk bodi saja, dan Rp 18.999.000 untuk paket dengan lensa SELP16502.
Selama masa pre-order yang berlangsung hingga 6 September 2024, Sony menawarkan berbagai promo menarik, termasuk hadiah spesial berupa baterai tambahan, kartu memori 64GB, dan tas kamera.
Kamera ini akan tersedia di pasaran mulai bulan September 2024 dalam dua pilihan warna, hitam dan putih.
Baca Juga: Andalkan Kamera Tele 3x Zoom, realme 12 Pro+ 5G Dijual Rp 5,999 juta
(*)