Follow Us

Review D-Link DWR-M910 N300 4G LTE:, Solusi Router Dengan SIM Card

Ida Bagus Artha Kusuma - Jumat, 30 Agustus 2024 | 19:15
D-Link DWR-M910 N300 4G LTE menawarkan router dengan dukungan SIM Card untuk pengguna yang membutuhkan koneksi Wi-Fi di rumah tanpa sambungan kabel fiber

D-Link DWR-M910 N300 4G LTE menawarkan router dengan dukungan SIM Card untuk pengguna yang membutuhkan koneksi Wi-Fi di rumah tanpa sambungan kabel fiber

Baca Juga: D-Link Umumkan Inovasi Baru di Mobile World Congress 2024 Barcelona

Dengan dukungan jaringan 4G LTE, router ini mampu memberikan kecepatan unduh yang cukup tinggi, tergantung pada kualitas sinyal operator seluler yang digunakan.

Ini menjadi solusi yang ideal bagi rumah-rumah yang belum terjangkau oleh jaringan fiber optik atau yang berada di area dengan infrastruktur internet terbatas.

Router ini juga mendukung kecepatan Wi-Fi hingga 300 Mbps pada frekuensi 2.4 GHz.

Meskipun tidak secepat standar Wi-Fi 5 atau Wi-Fi 6, kecepatan ini cukup memadai untuk aktivitas sehari-hari seperti streaming video dalam kualitas HD, bermain game online dengan latensi rendah, dan browsing internet tanpa gangguan.

Dukungan port SIM Card dan Ethernet di D-Link DWR-M910 N300 4G LTE

Dukungan port SIM Card dan Ethernet di D-Link DWR-M910 N300 4G LTE

Selain itu, DWR-M910 dilengkapi dengan beberapa port Ethernet yang memungkinkan koneksi perangkat melalui kabel LAN, memberikan alternatif yang lebih stabil dibandingkan koneksi nirkabel.

Ini bisa menjadi solusi ideal untuk perangkat-perangkat yang memerlukan koneksi yang konsisten, seperti PC desktop atau konsol game.

Dalam hal keamanan, D-Link tidak mengabaikan aspek ini dengan mendukung enkripsi WPA/WPA2 yang akan melindungi jaringan Wi-Fi dari akses tidak sah.

Selain itu, router ini juga dilengkapi dengan fitur firewall dan kontrol akses, yang memungkinkan pengguna untuk mengelola dan membatasi perangkat yang dapat terhubung ke jaringan.

Sayangya, D-link tidak menambahkan fitur pengaturan via app pada router ini seperti beberapa produknya yang bisa memudahkan dalam setup.

Namun kabar baiknya, pegguna masih bisa menggunakan browser dan sambungan Wi-Fi langsung ke router saat melakukan setup, tanpa perlu menyambungkannya dengan kabel USB.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest