Baca Juga: BOSE Kenalkan Fitur Ultra Open Earbuds Lewat Meditasi Sound Healing
Tombol ini memiliki beberapa fungsi: satu kali tekan untuk play, pause, dan menjawab telepon, dua kali tekan untuk menutup telepon dan skip lagu, tiga kali tekan untuk mengulang lagu, dua kali tekan dan tahan untuk mengatur volume (- di sisi kiri, + di sisi kanan), serta satu kali tekan dan tahan yang menjadi shortcut custom yang bisa diubah fungsinya melalui aplikasi.
Walaupun fungsi tombol ini tidak bisa diubah, namun fungsi yang disediakan Bose sudah cukup lengkap.
Bose Ultra Open Earbuds juga dilengkapi dengan case untuk pengisian daya dengan bentuk bukaan atas dan finishing matte.
Terdapat dua lampu di dalam sebagai indikator baterai setiap buds, dan satu lampu di luar sebagai indikator baterai casing.
Pengisian daya bisa dilakukan menggunakan port USB-C serta ada tombol untuk melakukan pairing dan logo Bose di bagian depan.
Kenyamanan
Untuk fitment-nya sendiri, Bose Ultra Open Earbuds dengan bentuk open ear clip tidak akan menyebabkan sakit di telinga bahkan dalam waktu pemakaian yang lama.
Mungkin perlu sedikit pembiasaan di awal pemakaian karena pengguna yang belum terbiasa menggunakan earphone seperti ini.
Awalnya saya sempat ragu akan daya cengkeram dari TWS ini, terutama saat dipakai bersepeda.