Lebih dari 100 mode latihan dengan dukungan aplikasi All New Smart Suggestions, serta pelacakan tanda vital menggunakan fitur Huawei TruSeen™ 5.5, memungkinkan pemantauan yang akurat bahkan saat melakukan berbagai aktivitas olahraga.
Fitur TruSleep™ 4.0 juga membantu dalam memantau pola tidur pengguna.
Kemudian, daya tahan baterai yang luar biasa membuat HUAWEI WATCH FIT 3 menjadi andalan untuk pengguna yang menjalani gaya hidup yang aktif.
Dengan satu kali pengisian daya, smartwatch ini dapat bertahan hingga 10 hari, dan dengan teknologi fast charging, pengguna bisa menggunakan perangkat selama sepanjang hari hanya dengan 5 menit pengisian daya.
Integrasi dengan smartphone juga membuat pengalaman pengguna menjadi lebih seamless.
Fitur-fitur seperti quick reply untuk panggilan dan pesan WhatsApp, serta kemampuan untuk melakukan pembayaran nirkontak melalui fitur NFC, menjadikan HUAWEI WATCH FIT 3 sebagai kawan yang handal dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Terakhir, kompatibilitas universal dengan semua jenis sistem operasi memastikan bahwa pengguna dapat menggunakannya dengan perangkat apapun, tanpa adanya hambatan teknis.
Baca Juga: Huawei Luncurkan Watch Fit 3, Matebook X Pro, & Matepad 11.5 S
Harga dan Ketersediaan
HUAWEI WATCH FIT 3 akan tersedia untuk pembelian secara online melalui sejumlah e-commerce terkemuka, seperti Shopee, Tokopedia, TikTok Shop, BliBli, Lazada, eraspace.com, dan DatascripMall.ID.
Untuk pembelian offline, pelanggan dapat mengunjungi Huawei Authorized Experience Store, gerai erafone, BliBli Store, dan Urban Republic terdekat.