Follow Us

Begini Cara Mencoba Fitur Galaxy AI ala S24 di Smartphone Kamu Sendiri

Ida Bagus Artha Kusuma - Jumat, 08 Maret 2024 | 18:31
Samsung memberikan kesempatan ke banyak pengguna smartphone untuk mencoba fitur Galaxy AI di perangkat android ataupun iOS lain

Samsung memberikan kesempatan ke banyak pengguna smartphone untuk mencoba fitur Galaxy AI di perangkat android ataupun iOS lain

nextren.com - Inovasi terbaru Samsung dalam dunia smartphone telah menghadirkan era baru dengan kehadiran Galaxy AI.

Sekarang, para pengguna smartphone iOS dan Android memiliki kesempatan untuk menjelajahi berbagai fitur Galaxy AI yang ada di smartphone terbaru Samsung Galaxy S24.

Berkat pembaruan signifikan pada aplikasi Try Galaxy, kini pengguna dapat merasakan pengalaman Live Translate, Chat Assist, Note Assist, Photo Assist, dan Circle to Search with Google tanpa harus mengganti ponsel mereka.

Dalam sebuah rilis pers yang baru-baru ini dirilis, Samsung mengumumkan bahwa aplikasi Try Galaxy, yang sebelumnya hanya tersedia untuk pengguna iOS, kini telah diperluas ke semua perangkat Android, termasuk perangkat Galaxy.

Hal ini memberikan lebih banyak kesempatan bagi pengguna untuk merasakan fitur terbaru dari Galaxy S24 series dan One UI 6.1.

Jadi, jika kamu masih ragu untuk mencoba Galaxy AI, inilah saat yang tepat untuk melakukannya.

Mengapa Kamu Harus Mencoba Try Galaxy?

Dengan pembaruan baru pada aplikasi Try Galaxy, pengguna dapat mengeksplorasi Galaxy AI melalui widget dan tutorial yang interaktif.

Saat membuka aplikasi, pengguna akan disuguhi beragam tutorial dan konten interaktif yang memudahkan pemahaman navigasi antarmuka terbaru Galaxy S24.

Widget baru yang tersedia juga memungkinkan pengguna untuk melihat demonstrasi singkat tentang berbagai fitur Galaxy AI, seperti Live Translate, Note Assist, Chat Assist, Photo Assist, dan Circle to Search with Google.

Tampilan fitur Try Galaxy

Tampilan fitur Try Galaxy

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest