Baca Juga: ASUS Hadirkan Server & Motherboard Berbasiskan Intel Xeon E-2400
Pengaturan Armory Crate
Untuk pengaturan perangkat lunak, pengguna dapat menggunakan Armoury Crate, yang biasanya sudah terpasang pada laptop ASUS ROG atau dapat diunduh dari situs ASUS.
Dengan perangkat lunak ini, pengguna dapat mengatur fungsi setiap tombol pada mouse, termasuk tombol makro, roda scroll, dan dua tombol utama.
Pengguna bahkan dapat mengatur fungsi scroll ke atas dan ke bawah sesuai kebutuhan, meskipun ini akan mengorbankan fungsi utama untuk menggulir halaman atau mengganti senjata.
Selain itu, pengguna dapat mengatur sensitivitas hingga 36.000 DPI dalam empat langkah sesuai dengan preferensi atau kebutuhan mereka.
Pengaturan ini dapat ditemukan dalam tab Performance, di mana Anda dapat menyesuaikan polling rate, angle snapping, dan bahkan angle tuning.
Selain itu, ada opsi untuk Surface Calibration yang menampilkan beberapa mousepad bermerek ASUS yang dapat dipilih.
Kalibrasi manual juga tersedia jika Anda menggunakan mousepad yang berbeda.
Fitur ini sangat berguna karena permukaan yang digunakan dapat memengaruhi kinerja mouse.
Pengguna juga dapat mengatur lampu Aura RGB yang terdapat pada logo ROG dan menyinkronkannya dengan perangkat ASUS lain yang memiliki lampu Aura RGB.