Nextren.grid.id - Xiaomi baru saja meluncurkan sistem operasi custom terbarunya, MIUI 14 di dua perangkat lamanya yakni Redmi Note 10S dan POCO F2 Pro. (14/13/2023)
Kedua hp ini akhirnya masuk dalam jajaran hp lawas yang mendapatkan Android ROM ini seperti halnya Note 8 2021 dan Note 9 Series.
Melansir dari Gizmochina, Note 10S yang mendapatkannya adalah yang memiliki versi terbaru Andorid yaitu Android 13.
Update ini hadir dengan build number V14.0.2.0.TKLMIXM untuk semua prangkat varial global.
Di update kali ini pengguna akan menemukan beberapa perubahan seperti desain visual baru serta fungsionalitas layar beranda yang disempurnakan.
Selain itu terdapat juga perkembangan pada daya tahan baterai yang lebih lama, dan waktu mulai aplikasi yang lebih cepat.
Di sisi lain, POCO F2 Pro juga mulai kebagian update dengan build number V14.0.1.0.SJKEUXM.
Namun uniknya, updatekali ini bisa didapatkan di perangkat yang memiliki basis sistem operasi Android 12.
Untuk saat ini, update terbaru masih hanya didapatkan oleh pengguna F2 Pro di Eropa.
Nah, buat kamu pengguna hp Redmi Note 10S yang penasaran dengan update apa saja yang hadir di hp ini, langsung aja yuk cek penjelasaan di bawah.
Baca Juga: POCO F5 5G Lolos Sertifikasi FCC, Bakal Pakai MIUI 14 sampai NFC!
1. Basic experience