Baca Juga: Kemampuan Samsung Galaxy S23 Ultra Rekam Video Klip, Ada Dian Sastro
Layar Besar Tapi Bezelnya
Hal lainyang menarik dari Samsung Galaxy A14 5G adalah sektor layarnya.
Meskipun layar ini masih menggunakan panel IPS dengan bezel tebal dan desain notch water drop yang mungkin tidak sesuai dengan keinginanmu yang mencari desain layar modern.
Tapi di kelasnya, Galaxy A14 5G sudah menawarkan refresh rate mencapai 90Hz yang bisa memberikan pengalaman yang lebih baik saat scrolling media sosial atau bermain game yang mendukung.
Refresh rate yang tinggi akan memberikan gerakan grafis yang lebih halus ketika kamu menggeser menu di halaman web Nextren atau saat scrolling di explore Instagram.
Meski masih menggunakan panel IPS, produksi warna dari layar Galaxy A14 5G tidak mengecewakan dan masih cukup nyaman di mata serta masih bisa terlihat di bawah sinar matahari.
Ukuran layar 6,6 inci dengan resolusi FHD+ juga memberikan pengalaman yang positif saat kami mengetik sebuah artikel menggunakan HP ini.
Sajian Utamanya
Samsung Galaxy A14 5G menawarkan sektor dapur pacu sebagai sajian utamanya.
Dengan harga 2 jutaan, perangkat ini masih bisa diandalkan untuk bermain game berkat chipset Mediatek Dimensity 700 dan RAM 6GB yang dimilikinya.