Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Meta Akan Mengintegrasikan AI Chat ke Whatsapp dan Messenger

Maulani Mulianingsih - Kamis, 02 Maret 2023 | 12:30
Ilustrasi CEO Meta, Mark Zuckerberg yang membentuk tim khusus AI untuk aplikasi WhatsApp, Messanger dan Instagram.
Expansion

Ilustrasi CEO Meta, Mark Zuckerberg yang membentuk tim khusus AI untuk aplikasi WhatsApp, Messanger dan Instagram.

Nextren.com - Tren Artificial Intelligence semakin banyak diadopsi di industri teknologi bahkan tidak jarang banyak perusahaan yang memaksakan untuk mengikuti tren ini.

Evolusi alat AI seperti ChatGPT mendorong berbagai perusahaan besar teknologi seperti Google, Microsoft, dan Meta berpengaruh besar dengan kemunculan AI.

Misalnya seperti Microsoft yang telah berinvestasi besar-besaran ke Open AI dan mulai mengintegrasikan chatGPT pada produk serta layanannya.

Tak ketinggalan Google yang meluncurkan alat AI nya sendiri yang dinamai Bard, yang juga digadang-gadang akan menjadi pesaing chatGPT.

Kini Meta turut meramaikan tren AI, saat ini Meta dilaporkan tengah melakukan uji coba menggunakan alat AI terbarunya.

Baca Juga: Daftar Fitur Terbaru Status WhatsApp, Makin Mirip IG Stories Nih!

CEO Meta, Mark Zuckerberg, mengumumkan bahwa perusahaannya saat ini sedang mengerjakan "a new top-level product group", alat AI generatif.

Meta hendak mengintegrasikan alat AI generatif kedalam layanannya seperti Facebook, Instagram dan Whatsapp.

Mark Zuckerberg mengatakan, pertama-tama timnya akan berfokus pada pembuatan alat kreatif AI.

Pembuatan alat tersebut akan ditujukan untuk tujuan jangka panjang, dimana orang akan merasa terbantu dengan hadirnya alat tersebut.

Jika pekerjaan pertamanya atau pondasi utama dari alat tersebut telah selesai dikerjakan, Mark Zuckerberg akan mengumumkannya kepada publik.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x