Follow Us

Spotify Rilis Fitur AI DJ, Pengelola Lagu Otomatis dengan Bantuan AI

Khoiruddin Yusup - Jumat, 24 Februari 2023 | 11:00
Fitur AI DJ Spotify yang menggunakan AI (kecerdasan buatan) untuk membuat kurasi lagu.
Spotify

Fitur AI DJ Spotify yang menggunakan AI (kecerdasan buatan) untuk membuat kurasi lagu.

Nextren.com - Menggunakan AI (Artificial Intelligence) untuk melakukan pencarian seperti chatbot Bing sudah biasa.

Namun apakah kamu pernah menggunakan kecerdasan buatan untuk membantu memilih dan mengelola daftar musik dan musisi favorit?

Bila belum pernah, maka sekarang kamu bisa melakukannya karena platform streaming musik Spotify baru saja merilis fitur baru bernama AI DJ.

Melalui unggahan resminya, Inimerupakan inovasi baru dari fitur DJyangmemanfaatkan kekuatan AI untuk menyediakan daftar musik yang telah dipersonalisasi. (22/2/2023)

Karena itu, fitur ini dapat "mengenal pengguna dan selera musik mereka dengan sangat baik sehingga bisa merekomendasikanmusik yang akan diputar."

Fitur ini juga mampu memberikan serta ulasan seputar lagu dan artis yang disukaipengguna dengan "suara yang realistis."

Baca Juga: Inilah 3 Mood dan Lagu Teratas Spotify di Awal 2023, Mana Favoritmu?

Memang sepintas terdengar menyeramkan, tetapi sebenarnya iniadalah yang dicari banyak pengguna saat menggunakan Spotify.

Sehingga, pengguna akan disuguhkan lagu-lagu pilihan dengan nuansa nostalgia tanpa tanpa harus membuat kurasi secara manual.

Selain bisa mendapatkan rekomendasi lagu-lagu terbaru yang saat ini sering diputar, fitur ini juga dapat menyuguhkan lagu yang sudah tidak didengarkan bertahun-tahun.

Uniknya, daftar lagu tersebut akan secara otomatisdiperbarui berdasarkan feedback dari pengguna.

Source : Spotify Newsroom

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest