Nextren.com -OPPO nampaknya tengah mempersiapkan peluncuran seri terbaru Oppo Reno Series.
Setelah meluncurkan OPPO Reno 9 series pada November lalu, perusahaan dikabarkan bakal meluncurkan OPPO Reno 10 series dalam beberapa waktu mendatang.
Tanda-tanda pengembangan OPPO Reno 10 series terendus dari bocoran leaker asal China, Digital Chat Station.
Akun Digital Chat Station membocorkan 2 aspek penting dalam spesifikasi OPPO Reno 10 series yaitu layar dan kamera.
Penasaran dengan bocoran spesifikasi OPPO Reno 10 series? Berikut penjelasan selengkapnya!
Baca Juga: Bocoran Desain OPPO Reno 8T 4G Terungkap, Intip Tampilannya!
Dilansir dari Gizmochina, akun leaker Digital Chat Station mengungkap, OPPO Reno 10 akan menampilkan panel layar OLED berukuran 6,7 inci FHD+.
Pada bagian atas layar, terdapat notch berbentu infinity-o yang berisi kamera selfie 32MP.
Sedangkan untuk kamera belakangnya akan menghadirkan 2 lensa portrati yang masih belum diketahui kapasitasnya.
Untuk model Reno 10 Pro+, layar yang dihadirkan bakal memiliki resolusi yang lebih baik yaitu 1220 x 2712 pixel atau 1,5K.
Kamera Oppo Reno 10 Pro+ juga tampil lebih baik dengan kamera utama Sony IMX890 yang disandingkan dengan kamera periskop.
Baca Juga: OPPO Rilis Kampanye #OPPOPortraitofLove Berhadiah HP Reno8 T