Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Apple Diisukan Tak Hadirkan Update Mac Studio Karena Mirip Mac Pro

Khoiruddin Yusup - Senin, 06 Februari 2023 | 16:30
Tampilan dua produk Apple yakni Mac Studio (kiri) dan Mac Pro (kanan).
AppleInsider

Tampilan dua produk Apple yakni Mac Studio (kiri) dan Mac Pro (kanan).

Nextren.com - Setelah merilis MacBook Probaru di tahun lalu, kini Apple berencara memberikan update pada produk Mac.

Perusahaan yang berbasis di Cupertino ini dirumorkan akan memboyong update untuk Mac Pro dengan Apple Silicon.

Melansir dari Bloomberg, dengan kehadiran produk tersebut Apple kemungkinan tidak akan merilis update untuk Mac Studio. (5/2/2023)

Hal ini dikarenakan adanya "kesamaan fungsi" dengan versi Pro yang membuat perusahaan merasa mubazir bila tetap merilis keduanya.

Analis terkemuka, Mark Gurman juga mengatakan bahwa perusahaan tidak akan menghadirkan perubahan pada Mac Studio dalam waktu dekat.

Kemungkinan besar, perubahan akan mulai dilakukan pada saat chip Apple Silicon M3 atau bahkan M4 sudah bisa diproduksi.

Baca Juga: Mac Pro 2022 Dikabarkan Punya CPU 40-Core Gabungan 2 Chip M1 Ultra

Seperti yang kita tahu, sampai saat ini versi Pro hanya di lengkapi dengan konfigurasi chip M2 Ultra dan M2 Max.

Perusahaan juga sempat dikabarkan akan merilis versi M2 Extreme, namun ide tersebut mangkrak karena masalah biaya produksi.

Nantinya, versi Mac Pro terbaru dikabarkan akan memiliki desain yang sebagian bear sama dengan pendahulunya.

Ini artinya, perangkat ini akan memiliki ruang internal yang sama dengan opsi perluasan yang fleksibel.

PC ini juga akan daapt mendukung ukuran SSD, GPU, dan kemampuan jaringan yang dapat diperluas.

Source : 9to5mac Bloomberg

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x