Nextren.com -Samsung resmi meluncurkan Galaxy A14 5G pada 19 Januari lalu di Indonesia.
Samsung Galaxy A14 5G didesain sebagai HP 5G murah dengan harga Rp 3 jutaaan.
Samsung Galaxy A14 5G adalah penerus dari Galaxy A13yang membawa banyak peningkatan spesifikasi, desain, dan fitur.
Tak hanya murah, Galaxy A14 5G menjadi jagoan Samsung untuk mendominasi pasar smartphone entry-level di Indonesia.
Tim Nextren mencatat setidaknya ada 3 kelebihan yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A14 5G untuk bertarung di kelas HP 3 jutaa.
3 kelebihan Samsung Galaxy A14 5G bisa terlihat dari kapasitas baterai, performa chipset, dan konfigurasi kamera yang dimiliki. Berikut penjelasan selengkapnya.
Baca Juga: Perbedaan Samsung Galaxy A14 5G dan Galaxy A13, Ternyata Banyak!
Triple Camera 50MP
Main Camera 50MP beresolusi tinggimemungkinkan pengguna untuk menangkap momen apa pun dengan hasil yang lebih cerah dan bening secara instan di berbagai kondisi.
Pengguna juga bisa explore hal-hal di sekitar berkat lensa depth 2MP untuk tangkap foto bokeh yang natural serta lensa macro 2MP untuk ambil foto close-up yang detail.
Samsung menyediakan fitur watermark otomatis di aplikasi kamera bawaan.
Pengguna Galaxy A14 5G bisa menambahkan watermark secara otomatis di tiap foto yang kamu ambil.