Follow Us

Samsung Galaxy A24 Kembali Muncul di Geekbench, Chipset Helio G99

Zihan Fajrin - Jumat, 20 Januari 2023 | 11:00
Samsung Galaxy A24 muncul di situs Geekbench, gunakan chipset Helio G99. (foto: Galaxy A23 5G)
Nextren

Samsung Galaxy A24 muncul di situs Geekbench, gunakan chipset Helio G99. (foto: Galaxy A23 5G)

Nextren.com - Samsung Galaxy A24 kembali dikabarkan informasi terbarunya hadir dalam sertifikasi Geekbench.

Kehadiran hp yang akan hadir di pasaran pada situs Geekbench termasuk hal yang ditunggu oleh konsumen.

Karena dengan hal tersebut, konsumen atau tech antusias bisa melihat rumor spesifikasi dari smartphone termasuk di Galaxy A24.

Sebelumnya juga sudah ada rumor spesifikasi Galaxy A24 yang tersebar, namun sebelum itu mari kita bahas informasi dari Geekbench terlebih dahulu.

Baca Juga: Pangsa Pasar Apple Kalahkan Samsung di Q4 2022, Ini Sebabnya

Melansir dari GSM Arena, Galaxy A24 pada situs Geekbench memiliki nama kode SM-A245F.

Hp mid range ini akan ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G99, cukup menyedihkan karena chipset ini masih berjaringan 4G.

Padahal pendahulunya yaitu Galaxy A23 sudah hadir dengan prosesor 5G.

Namun, bisa saja prosesor dari Galaxy A24 ketika meluncur bisa berganti chipset atau memang sesuai dari data Geekbench.

Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy S23 Bocor Jelang Rilis, Pakai Chipset Snapdragon 8 Gen 2

Hp Samsung ini menunjukkan skor untuk single core sebesar 561 poin dan untuk multi core 1.943 poin.

Source : GSM Arena

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest