Panel layarnya berstatus LTPO 3.0 yang mendukung kecepatan refresh hingga 120Hz dan Dolby Vision.
Di bagian dapur pacu, hp ini dibekali oleh Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 SoC yang mendukung jaringan 5G.
Chipsetnya dipasangkan dengan RAM LPDDR5x hingga 16GB, dan penyimpanan UFS 4.0 hingga 512GB.
Baca Juga: Skor AnTuTu OnePlus 11 RAM 16GB Bocor di Internet, Tembus 1,3 Juta!
Kombinasi tersebut juga digukung dengan sistem pendingin an mesin cair VC yang membuat hp tak mudah panas.
HP ini menjalankan sistem operasi OxygenOS 13 yang berbasis sistem operasi Android 13.
Ponsel ini memiliki sistem tiga kamera di bagian belakang yang didukung oleh penyetelan Hasselblad.
Sensor utama hp ini memiliki resolusi sensorSony IMX890 sebesar 50 MP yang dilengkapi dengan OIS.
Tak hanya itu, bahkan lensa ultra-wide di hp ini pun memiliki sensorSony IMX581 yang beresolusi 48 MP.
Lensa kedua ini memiliki dukungan fokus otomatis untuk pengambilan gambar makro.
Di sisi lain, lensa telefoto hp ini dilengkapi sensor Sony IMX709RGBW berukuran 32 MP yang dilengkapi dengan kemampuan zoom 2x.