Dilansir dari TechGoing, OnePlus 11 akan memiliki layar AMOLED berukuran 6,7 inci dengan kualitsas QHD+. (17/12/2022)
Layarnya dikabarkan mampu menghasilkan refresh rate mencapai 120Hz dan telah mendapat sertifikasi HDR10+.
Selain itu, dapur pacunya akan ditenagai dengan chipset flagship masa kini, Snapdragon 8 Gen 2.
Chipsetnya akan didukung dengan variasi RAMLPDDR5X yang mencapai ukuran 16GB.
Sedangkan, penyimpanan internal hp ini didukung varian memori UFS4.0 dengan ukuran mencapai 512GB.
Baca Juga: Ganti Strategi, OnePlus Bakal Ubah Nama OnePlus 11 Pro Jadi OnePlus 11
Untuk softwarenya, hp ini didukung sistem operasi OxygenOS 13 yang berbasis Android 13.
Pada bagian kamera, hp ini didukung tiga lensa pada bagian belakang yang disetel dengan teknologi Hasselblad.
Lensa utamanya memiliki resolusi 50 MP (wide) yang merupakan sensor Sony IMX890.
Selain itu, kamera belakangnya juga memiliki lensa ultra-wide 48 MP dan lensa telefoto berukuran 32 MP.
Dedangkan, di bagian depan hp ini dilengkapi kamera selfie berukuran 32 MP.