Nextren.com -Qualcomm, sebagai perusahaan teknologi pada Snapdragon Summit 2022 (16/11) memperkenalkan chip kacamata AR terbaru.
Chip Snapdragon AR2 Gen 1 dihadirkan oleh Qualcomm agar kacamata AR selanjutnya bisa lebih ramping dan berkemampuan tinggi.
Dengan adanya chip Snapdragon AR2 Gen 1 pengguna dapat dengan mudah masuk ke dunia metaverse secara lebih mudah.
Sementara itu, Apple juga segera merilis headset AR Apple yang diprediksi akan mengusung chipset M1 Proyang dikenal sebagai chipset buatan Apple berkinerja terbaik, atau juga bisa memakai chip sekelasnya. Seperti biasa, produk Apple memang berharga mahal.
Dari rilis yang diterima oleh Nextren, dalam menciptakan kaca AR tertipis dan berkinerja tinggi, Qualcomm telah membangun arsitektur pemrosesan terdistribusi multi-chip yang dikombinasikan dengan blok IP yang disesuaikan.
Baca Juga: Bocoran 14 Merek HP Pakai Snapdragon 8 Gen 2, Siap Rilis Bulan Depan!
Prosesor utama menempati 40% area yang lebih kecil di PCB pada kaca dan platform secara keseluruhan.
Sehingga memberikan kinerja AI 2,5x lebih baik sekaligus dengan konsumsi daya 50% lebih sedikit untuk membantu mencapai kacamata AR yang mengonsumsi daya.
Namun teknologi yang meningkat ini diperlukan juga arsitektur yang baik untuk mendukung proses kerja yang seimbang.
Baca Juga: Qualcomm Rilis Snapdragon 8 Gen 2, Performa Lebih Mantab dan Banyak Fitur!