Nextren.com - Meta baru saja mengumumkan sebuah teknologi kompresi audio baru yang disebut dengan EnCodec.
Teknologi ini diklaim mampu membuta kompresi suara 10 kali lebih kecil dibandingkan dengan format file MP3.
Dilansir dari TechGoing, kabar ini hadir dari laporan FAIR (Fundamental Artificial Intelligence Research) yang merupakan lembaga penelitian milik Meta. (6/11/22)
FAIRmelaporkan kesuksesan lembaga dalam penemuan kompresi hiper audio yang dijalankan oleh kecerdasan buatan (AI).
Mereka mampu membangun sistem yang melatih AI secaraend-to-end untuk mengompresi data audio ke ukuran file tertentu.
Data tersebut dapat diterjemahkan (decoded) melalui neural network atau jaringan syaraf pada otak machine learning.
Sebagai teknologi baru dari Meta, EnCodec di gadang-gadang dapat menjadi teknologi audio lawas seperti MP3.
Seperti pada gambar di bawah ini, teknologi ini diklaim mampu mencapai rasio frekuensi mencapai 10 kali lebih kecil dibandingan MP3 dengan kecepatan 64 kb/s.
Meta mengatakan bahwa teknologi ini dapat secara dramatis meningkatkan kualitas suara melalui koneksi bandwidh rendah.
Karenanya akan sangat membantu untuk melakukan panggilan suara dengan kualitas sinyal yang jelek sekalipun.