Follow Us

Acer Exclusive Store Resmi Dibuka di Mall of Indonesia Bawa Promo Menarik di Hari Pembukaan

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 06 Oktober 2022 | 11:30
Suasana pembukaan Acer Exclusive Store di Mall of Indonesia yang menjual berbagai produk laptop dan pheriperal Acer
Bagus

Suasana pembukaan Acer Exclusive Store di Mall of Indonesia yang menjual berbagai produk laptop dan pheriperal Acer

Nextren.com - Acer Indonesia kembali meresmikan toko baru yaitu Acer Exclusive Store di Mall of Indonesia, Jakarta. (5/10)

Toko ini menawarkan konsep baru dalam berbelanja laptop Acer dengan berbagai layanan mulai dari proses pembelian sampai after sales.

Bagi konsumen Yang ingin membeli perangkat laptop dari Acer baik consumer atau gaming, Acer Exclusive Store Mall of Indonesia juga menyediakan program promo menarik.

Line Up Terbaru

Dalam pengamatan kami dalam acara pembukaan Acer Exclusive store Mall of Indonesia, toko ini memamerkan line up laptop Acer dengan CPU Intel yang cukup lengkap dari line up laptop consumer dengan berbagai form factor serta line up gaming yaitu Nitro dan predator.

Beberapa line up laptop consumer Acer di Acer Exclusive Store Mall of Indonesia
Bagus

Beberapa line up laptop consumer Acer di Acer Exclusive Store Mall of Indonesia

Mulai dari produk laptop consumer, Acer memiliki produk seperti Acer Swift 3 OLED dengan karakter layar yang kontras serta bobot yang ringan.

Laptop convertible atau 2-in-1 terbaru dari Acer yaitu Spin 5 juga dihadirkan di toko ini dan bisa langsung dicoba oleh konsumen.

Acer Exclusive Store juga memiliki salah satu sudut dikhususkan untuk produk gaming dari predator dan Nitro, serta konsumen bisa langsung menciba bermain game
Bagus

Acer Exclusive Store juga memiliki salah satu sudut dikhususkan untuk produk gaming dari predator dan Nitro, serta konsumen bisa langsung menciba bermain game

Dari line up gaming, Acer Exclusive Store Mall of Indonesia juga membawa cukup lengkap line up dari Acer Nitro yang dilengkapi dengan CPU Intel generasi ke-11 dan 12 serta GPU dari Nvidia RTX 30 series.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest