Nextren.com -Membuat kesimpulan otomatis adalah hal dapat meringankan pelajar dan mahasiswa dalam menjalankan tugas.
Kita bisa menghemat banyak waktu dan tenaga dengan memanfaatkan platform pembuat kesimpulan otomotis.
Salah satu platform pembuat kesimpulan otomatis adalah EduBirdie.com.
Platform ini dapat membuat kesimpulan otomatis dari teks yang berasal dari aplikasi apapun, termasuk Microsoft Word.
Nah, kali ini Nextren akan berbagi cara bikin kesimpulan otomatis dari Microsoft Word di EduBirdie. Simak selengkapnya!
Baca Juga: Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dari PPT, Gampang dan Praktis!
Berikut langkah-langkah membuat kesimpulan otomatis Microsoft Word di situs EduBirdie.com.
1. Buka situsEduBirdie.com atau kliklink berikut.
2.Setelah membuka EduBirdie.com, scroll halaman website hingga ke bawah dan di sana terdapat menu About Us, Tools, dan Contact.
3.Pada Tools terdapat pilihan free essay writing tools, kamu bisa klik menu tersebut dan nantinya beralih ke beberapa pilihan.
4.Kemudian pilih opsiconclusion generator.Ketika kamu klik generate conclusionakan muncul tampilan 2 kolom.
5. Isi kolom pertama atau kolom atas dengan judul dari tugas kamu.