Nextren.com -Rivalitas Apple vs Samsung di industri smartphone semakin panas jelang peluncuran iPhone 14.
Jelang gelaran Apple Event 2022 7 September mendatang, Samsung mulai meluncurkan kampanye provokatif yang menyindir spesifikasi iPhone 14.
Samsung lagi-lagi meluncurkan iklan yang memamerkan spesifikasi dan fitur smartphone seri Galaxy yang dianggap lebih baik dari iPhone 14.
Baca Juga: iPhone 14 Palsu Mulai Beredar di China, Kenali Ciri-cirinya!
Dalam video promosi terbarunya, Samsung menyindir perangkat iPhone yang minim inovasi dan fitur baru.
Iklan tersebut menjelaskan bahwa iPhone 14 Pro yang dirumorkan akan mendapatkan beragam fitur baru, sebetulnya sudah ketinggalan jaman.
Beragam fitur baru di iPhone 14 Pro yang ada di rumor seperti kamera dengan resolusi tinggi dan kemampuanastrophotographydisebut sudah ada lebih dahulu di produk Samsung.
Melalui video komersial tersebut, Samsungnampak ingin dipandang selangkah lebih baik dari Apple dalam segi inovasi.
Baca Juga: Samsung Sindir Tampilan dan Tema iPhone, Singgung Steve Jobs?
Produk Samsung yang dimaksudkan adalah Galaxy S22 Ultra dan Z Flip 4.
Mereka mengklaim kamera Samsung yang sudah mendukung 108MP dan 100X Space Zoom.
Samsung mengatakan bahwa inovasi kamera tersebut tidak akan tersedia dalam waktu dekat di perangkat iPhone.