Baca Juga: Tecno Spark 8C, Alternatif Hape Rp 1,5 Juta dengan Chipset T606 Unisoc
Spesifikasi Tecno Pova 3
Tecno Pova 3 menjadi smartphone yang menawarkan pengalaman cukup unik dibandingkan sejumlah smartphone lain di pasaran.
Pada sektor visual, Pengguna ditawarkan layar besar 6.9 inch dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz.
Layar sebesar ini akan cukup nyaman untuk digunakan mengkonsumsi konten di media sosial sampai bermain game.
Sistem ini diangkat oleh performa chipset mediatek Helio G88 dengan dukungan RAM 4GB dan penyimpanan 128 GB.
Lalu HP juga didukung oleh baterai 7000mAh yang cukup masif dengan dukungan pengisian daya hingga 33W.
Sedangkan pada sektor fotografi, Tecno Pova 3 menggunakan kamera utama 50MP di bagian belakang untuk menangkap berbagai momen penting.
Lalu untuk kamera depannya menggunakan sensor beresolusi 8MP bagi para penggemar foto selfie.
Tidak ketinggalan, Tecno Pova 3 juga dilengkapi sejumlah fitur menarik seperti NFC, sistem dual speaker, port USB-C, dan lubang jack 3.5mm.
Baca Juga: Tecno Pova Neo Masuk Indonesia, HP Sejutaan Layar 6.82 Inch dan Baterai 6000mAh