Nextren.com -Apple mempunyai beragam fitur yang dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan pengguna iPhone, termasuk mengubah suara jadi ketikan di iPhone.
Ya, salah satu fitur andalan Apple di perangkat iOS adalah fitur Dictation yang memungkinkan pengguna untuk mengubah suara jadi ketikan.
Fitur pengubah suara menjadi ketikan ini tersedia di perangkat iPhone dan iPad yang menjalankan iOS 15 ke atas.
Menariknya, fitur Dictation di iOS 15 sudah mendukung Bahasa Indonesia.
Dukungan bahasa Indonesia di fitur ini memungkinkan sistem untuk menebak suara pengguna secara lebih akurat dan bisa diandalkan.
Nah, kali ini tim Nextren akan berbagis seputar cara mengubah suara jadi ketikan di iPhone. Yuk, simak selengkapnya!
Baca Juga: Cara Mengubah Tulisan Tangan Menjadi Ketikan di iPhone, Siswa Harus Tahu!
Cara Mengubah Suara Jadi Ketikan di iPhone
Sebelum menggunakan fitur Dictation, pengguna perlu mengaktifkan keyboard Bahasa Indonesi di pengaturan.
Caranya, masuk ke aplikasi Settings kemudian akses bagian General - Keyboards - Keyboards - Add New Keyboard.
Cari opsi Indonesian lalu aktifkan. Jika perlu, hapus pengaturan keyboard sebelumnya yang kamu gunakan misalkan English.