Barter.in pakaian yaitu pengunjung bisa membawa pakaian dengan kondisi layak pakai kemudian dapat menukarnya dengan pakaian yang sudah terkurasi & dan tersedia selama acara berlangsung. Terdapat juga kegiatan lainnya seperti Repair your Clothes. Bekerjasama dengan Controlnew (CTRL+N), dimana pengunjung berkesempatan memperbaiki pakaian dengan kerusakan ringan secara gratis dan terbatas.
Selain itu, terdapat pula penampilan live music yang akan menambah keseruan dan kemeriahan acara.
Baca Juga: Shokz Resmi Hadir di Indonesia Bawa Earphone Canggih Untuk Olahraga
Dengan diselenggarakan kegiatan Barter.in vol. 1 ini diharapkan dapat mengurangi limbah tekstil juga memperpanjang usia pakaian untuk fesyen berkelanjutan dan kelestarian bumi.
Kemudian, acara ini juga diharapkanmampu mengurangi gaya hidup konsumerisme dari setiap individu.
Kita tahu bahwa membeli adalah hierarki terakhir dari kebutuhan hidup manusia.
Selama kita masih bisa saling bertukar untuk kebaikan kenapa tidak mencoba melakukannya.
Jika kamu tertarik ikut, informasi lebih lanjut seputar penyelenggaraan Barter.in Vol.1 dapat disimak melalui akun Instagram @SayaPilihBumi di link berikut.
Sampai jumpa di Palmerah Selatan kawan!
(*)