5. Pakai Android 11 dan MIUI 13
Hal terakhir yang bisa kamu catat dari kemampuan Redmi 10C adalah sistem operasi.
Redmi 10C masih menggunakan sistem operasi Android 11 yang merupakan generasi pendahulu dari Android 12.
Kendati menggunakan OS yang terbilang tidak terbaru, Xiaomi memilih untuk membenamkan sistem antarmuka MIUI 13 pada Redmi 10C.
Baca Juga: Cara Mematikan Iklan di HP Xiaomi MIUI 13, Bebas Dari Gangguan dan Cegah Lemot
Dengan begitu, para konsumen Redmi 10C tetap bisa mendapatkan kemampuan yang dimiliki oleh MIUI 13.
"Banyak software yang kita perhatikan lebih jauh, termasuk algoritma, termasuk optimalisasi yang bisa memberikan pengalaman yang lebih baik," ucap Calvin.
Harga Redmi 10C di Indonesia
Redmi 10C diperkenalkan dengan tiga opsi warna berbeda yaitu Ocean Blue, Graphite Grey, dan Mint Green.
Harga Redmi 10C di Indonesia juga memiliki variasi mulai dari Rp 1.899.000 (RAM 4/64GB) sampai Rp 2.099.000 (RAM 4/128GB).
So, jadi gimana menurut kamu mengenai 5 hal yang perlu diketahui sebelum beli Redmi 10C?