Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Dua Perangkat Mac Diprediksi Rilis di WWDC 2022, ini Daftarnya!

Martinus Aditama - Senin, 18 April 2022 | 09:58
iMac M1 dengan 7 warna
Apple

iMac M1 dengan 7 warna

Nextren.com - Apple hampir selalu rutin menggelar acara Worldwide Developers Conference (WWDC) setiap tahunnya.

Tidak terkecuali di tahun ini,acara WWDC 2022 akan kembali dihelat oleh Apple.

Sama seperti sebelumnya, acara WWDC 2022 akan menjadiajang bagi Apple untuk mengumumkan sejumlah hal baru, mulai dariupdate software sampai produk baru.

Salah satu produk baru yang dikabarkan akan dirilis di WWDC 2022 adalah perangkat komputer Mac.

Baca Juga: Duh! Apple Khilaf Bocorkan Rencana Perilisan Mac Mini 2022, Gimana Speknya?

Apple sendiri baru saja meluncurkan perangkat Mac baru di awal bulan Maret yang lalu.

Lewat acara Apple Event Peek Performance, Apple memperkenalkan dua perangkat Mac baru yaitu Mac Studio dan Studio Display.

Tidak lama setelah perilisan dua perangkat Mac itu, jurnalis sekaligus leaker Mark Gurman mengabarkan bahwa Appleakan kembali merilis Mac baru di WWDC 2022.

Mark Gurman menyebut, akan ada dua Mac baru yang rilis di acara WWDC 2022.

Selengkapnya dapat dibaca di halaman kedua.

Kabar tersebut disebarkan Mark Gurman melalui laman tulisanPower Onyang terbit di majalahBloombergedisi minggu ini.

Menurut Mark Gurman, salah satu dari dua perangkat Mac yang dirilis di WWDC 2022 adalah laptop MacBook Air generasi baru.

Source : 9to5mac

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x