Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.
Nextren.com -Memasuki tahun yang baru ini, Telegram merilis lima fitur baru yang bisa dinikmati pengguna.
Di antaranya fitur yang dihadirkan sudah pernah dibocorkan oleh beberapa sumber.
Namun, jika kalian sudah update aplikasi Telegram 8.4, kalian sudah bisa menggunakan fitur tersebut.
Fitur terbaru Telegram meliputi spoiler, reaksi pesan, translate pesan, QR dengan desain dan lebih banyak emoji interaktif.
Baca Juga: Telegram Bakal Luncurkan Fitur Baru, Pengguna Bisa Sensor Spoiler
Cegah Spoiler
Spoiler yang sebelumnya dibocorkan terlihat buram atau blur saja.
Namun ketika dilihat langsung, fitur spoiler memiliki efek yang unik.
Bagi kalian yang bingung bagaimana bisa menggunakan fitur spoiler, caranya bisa cek di halaman selanjutnya.
Untuk menggunakan fitur Spoiler di Telegram ialah dengan masuk ke salah satu percakapan.
Setelah mengetik, blok beberapa kalimat yang terasa seperti spoiler.