Follow Us

Bill Gates Ogah Bisnis Luar Angkasa Seperti Elon Musk, Ini Alasannya

Fahmi Bagas - Selasa, 14 Desember 2021 | 12:30
Bill Gates kembali prediksi kapan berakhirnya pandemi Covid-19.
https://securityconference.org/impressum/

Bill Gates kembali prediksi kapan berakhirnya pandemi Covid-19.

Nextren.com - Beberapa perusahaan besar sedang berencana untuk mengembangkan teknologi yang bisa mendukung kehidupan di luar angkasa.

SpaceX milik Elon Musk dan Blue Origin yang didirikan Jeff Bezos adalah dua nama perusahaan yang bersaing ketat pada industri tersebut.

Alih-alih ikut ke dalamnya, Bill Gates justru dikabarkan ogah ikut ke dalam bisnis luar angkasa seperti Elon Musk dan Jeff Bezos.

Baca Juga: Curhat Bill Gates Tentang Tahun 2021: Ini Tahun Terberat Saya

Padahal jika merujuk pada harta kekayaan, data Forbex mencatat nama Bill Gates pada posisi keempat orang terkaya di dunia.

Beberapa waktu lalu juga sempat ada sebuah riset yang menyebut jumlah uang fisik yang dimiliki oleh Gates.

Kala itu tercatat kalau pendiri Microsoft itu memiliki total uang 56,7 miliar USD atau setara dengan Rp 3.998 triliun.

Namun apa yang membuat Bill Gates tidak tertarik untuk masuk ke dalam bisnis luar angkasa?

Dilansir dari CNet, Gates mengaku bahwa dirinya ingin berfokus untuk menyelesaikan masalah yang mendasar.

Secara tidak langsung, ia pun menyebut kalau permasalahan di Bumi adalah fokus yang ingin terus dilakukan oleh Bill Gates.

Baca Juga: Kini Semua Orang Bisa Wisata ke Luar Angkasa, Tertarik Beli Tiketnya?

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest