Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Ismail Marzuki Dipajang di Google Doodle, Rayakan Hari Pahlawan 2021

Fahmi Bagas - Rabu, 10 November 2021 | 09:30
Google Doodle Ismail Marzuki untuk kenang Hari Pahlawan 2021
Google

Google Doodle Ismail Marzuki untuk kenang Hari Pahlawan 2021

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Hari Pahlawan 2021 jatuh pada hari ini, Rabu, 10 November dan dirayakan setiap tahunnya.

Google sebagai salah satu situs pencarian terpopuler pun membuat Google Doodle khusus di Hari Pahlawan 2021.

Pada laman awal Google terpasang Ismail Marzuki yang merupakan salah satu Pahlawan Nasional Indonesia.

Baca Juga: Google Pixel 6 Punya Kendala di Sensor Fingerprint, Ini Kata Google

Ismail Marzuki sendiri sudah dinobatkan sebagai Pahlawan Nasional sejak tahun 2004 silam berkat jasanya terhadap negara.

Ia dikenal sebagai seorang komponis besar di Indonesia dengan karya-karya musik yang diciptakannya.

Baca Juga: Google Doodle Spesial Roehana Koeddoes, Jurnalis Wanita Pertama di Indonesia

Nama Ismail Marzuki juga sempat dijadikan sebagai salah satu pusat kesenian di Jakarta yaitu Taman Ismail Marzuki yang berada di Kawasan Cikini, Jakarta Pusat.

Pihak Google menyebut bahwa terpilihnya Ismail Marzuki pada Google Doodle di Hari Pahlawan 2021 ini karena buah hasil lagu-lagu patriotik yang diciptakan untuk bangsa Indonesia.

"Dia mengisi hati orang Indonesia dengan kebanggaan selama bertahun-tahun dengan menyiarkan lagu-lagu (sembilan di antaranya menjadi lagu kebangsaan) di radio publik," tulis Google di laman resminya.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x