Untuk dapat mengaktifkan fitur ini, pengguna cukup masuk ke menu Settings Google Meet.
Setelah itu, pilih video dan disana akan ada opsi untuk mengaktifkan fitur Auto Brightness.
Dilansir dari situs firstpost.com, saat fitur Auto Brightness diaktifkan, kinerja perangkat akan menjadi lebih berat dan ada kemungkinan akan melambat.
Jika tidak ingin hal tersebut terjadi, disarankan untuk tidak mengaktifkan fitur ini.
Lalu, kapan fitur Auto Brightness ini akan tersedia untuk publik? Yuk lanjut di halaman berikutnya.
Masih dari laporan situs firstpost.com, fitur Auto Brightness Google Meet ini sudah dirilis Google secara berkala mulai hari ini (23/9/2021).
Google meluncurkan fitur ini untuk para pengguna Google Meet di perangkat mobile, yaitu iOS dan Android.
Selain itu, fitur baru ini juga diluncurkan oleh Google untuk Google Meet versi Web.
Baca Juga: Google Meet Perpanjang Batasan Durasi 60 Menit Hingga Bulan Juni
Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Google yang merilis fitur Auto Brightness di platform Google Meet.
Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update lainnya seputar Google Meet. (*)