Nextren.com - Seiring dengan perkembang jaman, berbagai macam robot telah muncul di dunia, salah satunya adalah robot manusia.
Robot manusia bukanlah hal yang baru dalam dunia teknologi lantaran sudah ada beberapa perusahaan yang memperkenalkannya.
Baru-baru ini, Tesla resmi mengumumkan bakal turut serta dalam persaingan robot manusia dengan meluncurkan produk buatan mereka sendiri.
Pengumuman itu disampaikan langsung oleh sang CEO, Elon Musk, di acara Tesla AI Day pada tanggal 20 Agustus yang lalu.
Baca Juga: Tesla Hentikan Pembelian Menggunakan Bitcoin, Ini Alasan Elon Musk
Tesla memang sudah dikenal sering memberikan inovasi-inovasi dalam dunia teknologi.
Inovasi yang paling dikenal publik dari perusahaan milik Elon Musk ini tentunya adalah seri mobil pintar (Smart Car).
Kini tidak berhenti di Smart Car, Tesla pun akan melakukan inovasi terbaru dengan meluncurkan sebuah robot manusia.
Lalu, seperti apa wujud dari robot manusia buatan Tesla? Yuk lanjut di halaman berikutnya.
Tentunya, wujud dari robot manusia buatan Tesla dibuat serupa dengan tampilan rupa manusia.
Diberi nama Tesla Bot, robot manusia Tesla memiliki tinggi seukuran orang dewasa, yaitu 172 cm.
Elon Musk berujar, robot tersebut dibangun dengan material yang ringan, sehingga beratnya pun hanya 56kg.