Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Analis Ungkap Discord Jadi Tempat Bersarangnya Hacker Sebar Malware

Zihan Fajrin - Selasa, 27 Juli 2021 | 17:30
Discord dilaporkan oleh analis telah menjadi aplikasi para hacker sebar malware.
xda-developers.com

Discord dilaporkan oleh analis telah menjadi aplikasi para hacker sebar malware.

Nextren.com -Discord dikenal sebagai aplikasi sosial media suara yang sering digunakan untuk bermain game, namun ternyata tidak hanya itu.

Menurut laporan terbaru analis mengatakan Discord juga dijadikan tempat bersarangnya hacker sebar malware ke berbagai hacker lainnya.

Analis yang melaporkan laporan baru terkait Discord ini ialah dari perusahaan keamanan, Sophos.

Baca Juga: Kabar Discord Telah Akhiri Negosiasi Akuisisi dengan Microsoft

Ternyata semakin populernya Discord malah digunakan oleh hacker untuk host, mendistribusikan, dan mengontrol berbagai jenis malware.

Terlebih lagi, masalah ini menjadi lebih serius dari minggu ke minggu.

Selama dua bulan terakhir, Sophos telah mendeteksi hampir 140 kali jumlah ancaman malware Discord dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

Baca Juga: Microsoft Bakal Menawar Discord Secara Fantastis, Ratusan Triliun!

Di Q2, perusahaan menemukan 17.000 URL malware unik di jaringan pengiriman konten Discord.

Serta hampir 5.000 di antaranya tetap aktif pada saat penulisan.

Sebagian besar jenis malware ini diklasifikasikan sebagai infostealer, yang dirancang untuk mengangkat kredensial akun dan informasi pribadi lainnya.

Menurut Sean Gallagher, Peneliti Ancaman Senior di Sophos, Discord telah menjadi alat yang semakin menarik bagi penjahat dunia maya.

Source : Tech Radar

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x