Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Harga Aset Kripto Anjlok Terus, Investor Kripto Salahkan Elon Musk

Gama Prabowo - Selasa, 25 Mei 2021 | 14:18
Ilustrasi Elon Musk dan traffic nilai aset kripto
Fox Bussiness

Ilustrasi Elon Musk dan traffic nilai aset kripto

Nextren.com -Dalam kurun waktu beberapa minggu terakhir, harga aset kripto terus menerus anjlok.

Berdasarkan data terbaru yang dihimpun dari Kompas.com, Harga aset kripto anjlok sekitar 40% dalam beberapa minggu terakhir.

Anjloknya harga aset kripto disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah perilaku Elon Musk yang cukup nyentrik di sosial media Twitter dan beberapa acara TV Amerika Serikat.

Baca Juga: 3 Waktu Terbaik Jual Crypto, Panduan Awal Investor Pemula Aset Kripto

Meskipun bukan faktor utama, perilaku nyentrik Elon Musk memiliki dampak yang cukup besar terhadap tren penurunan harga Bitcoin dan beberapa mata uang kripto (cryptocurrency) lainnya.

Belakangan ini, Elon Musk kerap mengkampanyekan bahaya dan dampak negatif Bitcoin bagi lingkungan yang banyak mempengaruhi pandangan masyarakat terhadap mata uang kripto.

Elon Musk juga kerap memposting tweet yang berhubungan dengan Dogecoin di akun twitter pribadinya.

Selain itu, gurauannya tetang Dogecoin di acara populer Saturday Night Live juga dianggap berdampak negatif pada harga aset Kripto.

Lalu, bagaimana tanggapan investor kripto dan penggemar Bitcoin tentang perilaku dan pernyataan Elon Musk tersebut? Simak penjelasan di halaman berikutnya!

Tweet Elon Musk tentang Bitcoin
Daily Mail

Tweet Elon Musk tentang Bitcoin

Melansir dari Kompas.com, para penggemar Bitcoin sudah merasa gerah dengan pengaruh besar Elon Muskterhadap pergerakan jangka pendek aset kripto.

Mengutip dari CNN, CEO Celcius Network, Alex Manshinsky mengungkapkan bahwa mereka (investor kripto) yang mengikuti Elon Musk tanpa acuan yang jelas telah banyak kehilangan uang mereka.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x